Pemkot Tikep Gandeng TNI/Polri dan Dinkes, Gelar Launching Vaksinasi Covid-19 Anak Usia 6-11 Tahun

    Pemkot Tikep Gandeng TNI/Polri dan Dinkes, Gelar Launching Vaksinasi Covid-19 Anak Usia 6-11 Tahun
    Humas Pemda Tikep: Launching Vaksinasi Covid-19 Anak Usia 6-11 Tahun

    MALUKU UTARA - Pemerintah Kota Tidore Kepulauan melalui Sekretaris Daerah Ismail Dukomalamo didampingi Kapolres Tidore AKBP Yohanes Jalung Siram, Dandim 1505 Tidore Letkol Inf. Bunzamin Jayatri dan Kepala Dinas Kesehatan Abd. Majid Do M. Nur Melaunching Vaksinasi Covid 19 untuk Anak Usia 6-11 Tahun yang bertempat di Polres Tidore, Sabtu (29/1/2022)

    Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan Ismail Dukomalamo dalam arahannya mengatakan, terkait wabah penyakit Covid-19, dalam regulasi sudah jelas bahwa negara hadir untuk melindungi dan menghindari masyarakat dari wabah penyakit.

    "Maka kita tidak perlu lagi berpolemik terkait vaksinasi Covid-19, soal halal dan haram MUI sendiri sudah mengeluarkan fatwa bahwa vaksin ini halal, kemudian dari sisi kesehatan juga sudah ada izin dari BPOM, " katanya.

    Ismail menambahkan, untuk dinas pendidikan dan orang tua siswa, kedepannya akan dilakukan vaksinasi untuk siswa, karena terkait dengan pembelajaran tatap muka kalau ikuti aturannya, maka dalam kondisi pandemi seperti ini guru dan siswanya harus divaksin, agar pembelajaran tatap muka bisa berjalan dengan normal kembali.

    Kepala Dinas Kesehatan Abd Majid Do M. Nur mengatakan, terkait vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun ini, kami mengapresiasi kepada pihak TNI/Polri yang telah berinsiasi untuk menyediakan lokasi pertama launching vaksin anak di Kota Tidore Kepulauan.

    "Pada Kamis (27/1) kemarin kami sudah lakukan sosialisasi bersama kepala sekolah dan perwakilan dari orang tua siswa, " ujarnya.

    Lanjutnya, hmbatan yang dihadapi oleh pemerintah terkait vaksin kelompok umur ini memang sangat besar, olehnya itu sosialisasi dan komunikasi yang terus menerus kepada pihak orang tua akan intens dilakukan, apalagi ini anak-anak, rencananya di tanggal 4 Februari nanti akan dilakukan launching yang besar dan melibatkan beberapa sekolah untuk mengikuti ceremonial.

    Kami menghimbau kepada orang tua agar tidak perlu takut dan khawatir, mari mengubah pola pikir bahwa vaksin ini baik, vaksin ini halal, sama halnya dengan vaksin hepatitis maupun vaksin campak hanya saja, vaksin ini dirancang khusus untuk spesifikasi Covid-19

    "Karena tidak ada jaminannya bahwa anak-anak tidak terjangkit virus, semua orang punya potensi untuk terjangkit Covid-19, maka vaksin ini sebagai upaya untuk mengantisipasi, olehnya itu kami berharap semua orang tua agar dapat mengizinkan anak-anaknya untuk divaksin, " tutupnya.

    MALUKU UTARA MALUT TIKEP TIDORE KEPULAUAN
    Iswan Dukomalamo

    Iswan Dukomalamo

    Artikel Sebelumnya

    Pemda Tikep Gelar Sosialisasi Vaksinasi...

    Artikel Berikutnya

    Dinkes Tikep: Vaksin Covid-19 Untuk Anak...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dr HaCe, Anda Humoris atau Honoris?
    Gandeng Forum RT, Langkah Inspiratif Perumda Batiwakkal Layani Masyarakat
    Hendri Kampai: Indonesia Kuat, Pertanyaan atau Pernyataan?
    Ketua Umum JNI, Hendri Kampai: Idul Fitri, Hari Baru dengan Keberanian Untuk Berubah Menjadi Lebih Baik
    Ada Logo Universitas Multimedia Nusantara (UMN) di Portal Dewan Pers, Ninik Rahayu Perlu Klarifikasi Hal Ini!

    Ikuti Kami